Flownet Airtanah
Flownet merupakan peta yang berisikan kontur airtanah dan arah aliran airtanah. Garis kontur menunjukkan daerah-daerah yang mempunyai tinggi muka airtanah sama yang dapat dibuat melalui interpolasi dari titik-titik tinggi muka airtanah yang telah diketahui sebelumnya. Sedangkan arah aliran airtanah dapat ditentukan dengan menarik garis tegak lurus kontur tinggi muka airtanah.
Selain dapat mengetahui arah aliran airtanah, flownet juga berfungsi untuk memprediksi arah pencemaran airtanah, menentukan debit dan volum (potensi) airtanah di daerah tertentu, mengetahui daerah tangkapan (recharge) dan daerah pemanfaatan (discharge), serta mengetahui perubahan pola aliran /anomali karena penurapan airtanah.
Arah pencemaran airtanah adalah mengikuti arah aliran airtanah itu sendiri. Pada aplikasinya, dapat diketahui apakah sumur-sumur penduduk di suatu daerah berpotensi terkena pencemaran atau tidak jika ditemukan adanya sumber pencemaran seperti penampungan limbah indutri yang bocor atau TPA sampah.